PURWAKARTA (TABLOIDINTAN.COM) – Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Purwakarta, Deni Ahmad Haidar mengatakan, KPUD menetapkan jadwal pemungutan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta, tanggal 27 Juni 2018 mendatang.

 

“Selain jadwal penetapan jadwal pemungutan suara, KPUD juga menetapkan jumlah kursi bagi pasangan calon yang diajukan partai politik atau gabungan partai politik. Paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPRD Kabupaten Purwakarta hasil pemilu 2014, yaitu Sembilan kursi dari 45 kursi di DPRD. Atau paling sedikit 25% dari akumulasi perolehan sah pada pemilu 2014 atau 118.998 suara sah dari 475.993 suara sah keseluruhan,” ujarnya.

 

Kemudian, sambung dia, KPUD menetapkan jumlah syarat dukungan pemilih bagi calon perseorangan. “Bagi calon perseorangan, paling sedikit 7,5persen dari jumlah DPT Pilpres 2014 yaitu 647.226 orang adalah sejumlah 48.542 orang. Dan harus tersebar paling sedikit di 50 persen dari 17 kecamatan di Kabupaten Purwakarta yaitu sejumlah Sembilan kecamatan,” urai Deni di kantornya, Kamis (14/9/2017).

 

Terkait anggaran Pilkada, menurutnya, anggaran Pilkada untuk Pilbup/Wabup 2018 ditetapkan sebesar Rp 27 Milyar. Namun hingga saat ini belum ada pemindahbukuan dari Kas Daerah Pemkab Purwakarta ke rekening KPUD Purwakarta. “Secara administratif Nota Perjanjian Hibah Daerah atau NPHD sudah ditandatangani. Namun soal kepastian anggarannya sudah ada atau tidak, tentu bukan di kita,” ujarnya.

 

Ia mengaku optimis anggaran pilkada akan cair sebelum tahapan dimulai. “Saya optimis anggaran pilkada akan direalisasikan Pemkab Purwakarta sebelum tahapan pilkada dimulai awal Oktober 2017. Kegiatan-kegiatan KPUD saat ini yang tengah berjalan bukan termasuk tahapan pilkada, kami menggunakan anggaran rutin KPUD,” tandasnya.

 

Ia melanjutkan, untuk alat pendukung pelaksanaan pemungutan suara masih layak untuk digunakan. “Alat pendukung pemungutan suara, seperti kotak surat suara dan bantalan pencoblosan masih bisa digunakan. Namun, saat ini kami sedang melakukan stok opname juga,” pungkasnya. (rom)